Iklan

terkini

Bupati Muarojambi Tinjau Pos Nataru

Kamis, 01 Januari 2026, Januari 01, 2026 WIB Last Updated 2026-01-05T03:26:10Z

 


Jambinow.id - Guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam merayakan momen Natal dan Tahun Baru (Nataru), Bupati Muaro Jambi, Dr. Bambang Bayu Suseno, SP.MM.M.Si (BBS), bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melakukan peninjauan lapangan secara langsung, Rabu (31/12/2025).


‎Dalam kegiatan yang berlangsung menjelang malam pergantian tahun tersebut, rombongan Bupati memfokuskan pemantauan pada kesiapan personel dan situasi keamanan di sejumlah titik vital.

‎Salah satu lokasi yang menjadi sasaran peninjauan adalah Pos Pelayanan Terpadu (Posko Nataru) di kawasan Citra Raya City. Selain mengecek kesiapan posko, Bupati BBS juga menyambangi rumah ibadah, yakni Gereja Pantekosta di Sungai Duren. Lokasi ini menjadi perhatian khusus mengingat intensitas kegiatan perayaan yang rutin dipusatkan di gereja tersebut.

‎Di sela-sela peninjauan, Bupati BBS mengingatkan agar seluruh pihak tidak terlena dengan situasi yang terlihat tenang.

‎"Memang sejauh ini Kabupaten Muaro Jambi dalam perayaan Natal selalu aman dan nyaman. Namun demikian, kita mesti tetap mewaspadai gangguan yang tidak kita inginkan," ujar BBS.

‎Lebih lanjut, Bupati menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam menjaga toleransi dan kebebasan beragama. Menurutnya, negara harus hadir untuk memastikan umat Kristiani dapat menjalankan ibadahnya tanpa rasa was-was.

‎"Pemerintah dan aparat berkewajiban memberikan kenyamanan dan keamanan kepada saudara kita yang akan melaksanakan ibadahnya," tegasnya.

‎Menutup kunjungannya, BBS mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi menjaga suasana damai. Ia berharap semangat saling menghormati terus tumbuh demi terciptanya Kabupaten Muaro Jambi yang rukun dan harmonis di tahun mendatang.(**)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Bupati Muarojambi Tinjau Pos Nataru

Terkini

Iklan